Jonatan atau lebih sering disapa Jojo itu memiliki peran penting juga selain menjadi Co-founder Satoe-Noesa.
Dia juga ikut mendesain produk yang akan dibuat, Jojo mendapatkan inspirasi dari berbagai budaya yang ada di Indonesia.
Satoe-Noesa menawarkan berbagai produk pakaian dari kaos, hoodie, jaket, topi, hingga masker.
Jojo ingin membuat desain mengikuti tren yang sedang naik, akan tetapi tidak semua tren akan dibuat desain.
Semua desain yang dibuat harus dicampuradukan dengan budaya Indonesia.
"Kami gali kelebihan Indonesia. Bagaimana kami bisa bawa Indonesia ke arah yang lebih positif," kata Jojo beberapa waktu lalu.
Jojo juga seringkali menjadi model untuk produknya sendiri, ternyata ini merupakan salah satu strategi marketing.
Karena dengan nama dirinya yang naik daun akan semakin banyak pula orang yang melirik produk yang sedang digunakan.
Bisnis clothingnya ini juga melakukan lelang produk, lalu hasil lelang yang didapat didonasikan untuk membantu dalam penanganan Covid-19.
(Zuhirna Wulan Dilla)