JAKARTA – Menguak pemilik Yeti Airlines yang namanya kian menjadi sorotan banyak orang.
Pesawat ATR 72 bermesin ganda, Yeti Airlines, asal Nepal telah menewaskan 72 orang pada Minggu, 15 Januari 2023.
Pesawat ini diketahui terbang dari Kathmandu Pokhara, kemudian setibanya di dekat bandara kota wisata Pokhara, pesawat oleng dan terjatuh hingga menewaskan 72 orang.
Mereka juga sempat melakukan Facebook Live sesaat sebelum Yeti Airlines jatuh.
BACA JUGA:Harga Tiket Pesawat Mahal Banget, DPR: Tidak Masuk Akal dan Perlu Ditertibkan
Tragedi ini menjadi kecelakaan paling mematikan di negara Himalaya itu dalam tiga dekade terakhir.
Lantas jatuhnya pesawat Yeti Airline menimbulkan banyak pertanyaan dari netizen mengenai siapa pemilik Yeti Airline.
Yeti Airline merupakan maskapai milik pengusaha penerbangan dan perhotelan, Ang Tshering Sherpa. Maskapai yang berbasis di Nepal ini berdiri pada Mei 1998 dan beroperasi pertama kali pada September 1998.