JAKARTA - Penyedia moda transportasi udara, Garuda hingga Lion Group diminta memberikan diskon pada saat arus balik 26 hingga 29 April 2023.
Menurut, tujuan pemberian diskon sebagai salah satu langkah untuk menghindari penumpukan pada saat puncak arus balik yang diperkirakan akan terjadi dua gelombang yakni 25 April dan 1 Mei 2023.
“Kementerian Perhubungan, Bapak Menhub telah meminta Garuda, Citilink, Lion Group untuk memberikan diskon pada 26 sampai 29 April 2012 untuk mendorong pemudik kembali ke Jakarta pada tanggal-tanggal tersebut,” ungkap Muhadjir saat Konferensi Pers secara virtual, Minggu (23/4/2023).
Sebelumnya, Muhadjir mengatakan puncak arus balik pemudik akan terjadi dua gelombang yakni pada 25 April dan 1 Mei 2023.
“Puncak arus balik diperkirakan tanggal 25 April dan 1 Mei 2023,” katanya.
Muhadjir pun mendorong agar pemudik kembali dari kampung halamannya tidak pada saat puncak arus balik. “Untuk itu perlu dilakukan sosialisasi secara masif agar masyarakat terutama yang tidak terburu, urusannya tidak terlalu mendesak untuk segera kembali, bisa menunda jadwal kembali ke Jakarta,” katanya.
Pada kesempatan yang sama, Menteri Perhubungan (Menhub) Budi Karya Sumadi mengatakan telah disepakati oleh operator penyedia moda transportasi udara akan diberikan diskon sebesar 20%. “Berkaitan diskon, diskon ini kami koordinasikan langsung dengan pimpinan Airlines, diskonnya itu adalah 20%.”
Namun, Menhub mengungkapkan pemberian diskon tersebut hanya dilakukan selama tiga hari saja yakni pada tanggal 26, 27, dan 28 April 2023.
“Jadi, tentunya di tanggal-tanggal tiga hari ya, rabu, kamis, jumat (26, 27, 28 April 2023). Itu tiga hari yang sudah disepakati oleh teman-teman dari Airlines,” katanya.
(Feby Novalius)