Special Report: IKN Siap Bersolek, 11 Ribu PNS Pindah pada 2024

Dani Jumadil Akhir, Jurnalis
Kamis 15 Juni 2023 07:01 WIB
Special Report: IKN Siap Bersolek, 11 Ribu PNS Pindah pada 2024 (Foto: Okezone)
Share :

*Progres IKN*

Progres pembangunan IKN berada di angka 29% hingga Mei 2023. Deputi Bidang Pengendalian Pembangunan Otorita Ibu Kota Nusantara Thomas Umbu Pati Tena Bolodadi menjelaskan progres pembangunan IKN sudah mencapai 29,27%.

Dalam proses terbentuknya IKN, terdapat empat tahap proses (4P), yaitu persiapan, pembangunan, pemindahan dan penyelenggaraan pemerintahan.

Sementara itu, Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR menyatakan proyek pembangunan IKN telah menyerap anggaran Rp24,16 triliun hingga Maret 2023. Anggaran tersebut terserap untuk 39 paket yang masih dalam tahap pengerjaan.

Menteri PUPR Basuki Hadimuljono mengatakan proyek IKN mencapai 76 paket pengerjaan dari 2022 hingga 2024. Sebanyak 76 paket tersebut diperkirakan membutuhkan biaya Rp62,27 triliun. Saat ini, Kementerian PUPR juga telah melelang 37 paket proyek IKN lainnya yang mencapai Rp21,41 triliun.

 

Di sisi lain, Banggar DPR juga akhirnya menyetujui penambahan anggaran pembangunan IKN Nusantara sebesar Rp15 triliun menjadi Rp37 triliun pada 2023 dari anggaran sebelumnya Rp22 triliun.

Okezone berkesempatan melihat langsung pengerjaan proyek IKN Nusantara pada Maret 2023. Melakukan perjalanan darat selama hampir 2,5 jam dari Balikpapan, akhirnya tiba di kawasan IKN.

Jalanan yang berkelok-kelok tidak menyurutkan antusias untuk melihat langsung proyek IKN.

Sepanjang mata memandang, kawasan IKN masih berbentuk hutan dengan berbagai pengerjaan infrastruktur dasar. Jalanan menuju kawasan IKN sudah beraspal mix beton, sehingga kendaraan bisa memacu lebih cepat rata-rata 80 km/jam hingga 100 km/jam.

Saat tiba di gerbang kawasan IKN, hal pertama yang dilihat adalah mobil-mobil proyek IKN. Ada juga papan penunjuk jalan seperti Titik Nol Nusantara hingga Istana Negara.

Memasuki kawasan IKN, kendaraan harus berjalan lebih pelan dan hati-hati karena jalanan belum beraspal, masih berbatu-batuan pasir dan berbukit-bukit. Di sekelilingnya juga masih banyak pohon.

Tidak sampai 10 menit, akhirnya sampai di Titik Nol Nusantara. Titik Nol Nusantara adalah sebuah monumen yang terletak di kawasan IKN Nusantara. Monumen ini dibangun pada Februari 2022 yang merupakan awal dari pembangunan Ibu Kota Nusantara dan dimaksudkan untuk menjadi bagian dari Sejarah kebangkitan Indonesia menuju Indonesia Emas 2045.

*Upacara HUT Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024*

 

Presiden Joko Widodo (Jokowi) menginginkan Upacara Bendera Peringatan HUT Ke-79 Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024 berlangsung di depan Istana Presiden IKN Indonesia baru.

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) melaporkan bahwa progres fisik pembangunan bangunan Gedung Istana Negara dan Lapangan Upacara Pada Kawasan Istana Kepresidenan di Ibu Kota Nusantara (IKN) baru mencapai 12,83%.

Direktur Jenderal Cipta Karya Diana Kusumastuti menyampaikan bahwa progres pembangunan tersebut baru meliputi pembangunan pondasi gedung dan juga perencanaan.

Kementerian PUPR melalui Satuan Tugas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN juga optimis pembangunan kawasan Istana Kepresidenan di IKN berjalan sesuai rencana. PUPR menyebut soal kemungkinan bisa digunakan untuk Upacara HUT Kemerdekaan RI pada 17 Agustus 2024.

"Sejauh ini Insya Allah kami upayakan progressnya sesuai dengan rencana, sehingga Insya Allah pada Agustus 2024 bisa digunakan," ujar Ketua Satgas Pelaksanaan Pembangunan Infrastruktur IKN Danis Hidayat Sumadilaga.

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya