Menparekraf Sandiaga Uno Temui Sekjen UNWTO di Kamboja, Bahas Peluang Investasi Pariwisata

Safina Asha Jamna, Jurnalis
Jum'at 16 Juni 2023 07:11 WIB
Menparekraf Sandiaga Uno. (Foto: Kemenparekraf).
Share :

KAMBOJA - Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Republik Indonesia, Sandiaga Salahuddin Uno secara langsung menemui Secretary General of the United Nations World Tourism Organization (UNWTO), Zurab Pololikashvili.

Pertemuan itu untuk membuka peluang investasi pariwisata Nusantara.

Pertemuan keduanya berlangsung setelah keduanya menghadiri Joint Meeting of the UNWTO Commission for East Asia and The Pacific (CPA) and the UNWTO Commission for South Asia (CSA) di Sokha Residence, Phnom Penh, Kamboja, pada Kamis, 15 Juni 2023.

Dalam kesempatan tersebut, Sandiaga Uno menyampaikan ucapan terima kasih sekaligus mengapresiasi pelaksanaan CAP - CSA di Kamboja.

 BACA JUGA:

Begitu juga atas dukungan UNWTO untuk pelaksanaan International Tourism Investment Forum yang akan dilaksanakan di Bali pada Juli 2023.

Lewat forum tersebut, dirinya berharap kerjasama antara UNWTO - Indonesia dan UNWTO ASEAN lebih erat lagi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya