Ditantang Menko Luhut soal Inovasi, Industri Asuransi dan Reasuransi Sudah Siap?

Nasya Emmanuela Lilipaly, Jurnalis
Senin 21 Agustus 2023 19:20 WIB
Menko Luhut Binsar Pandjaitan bahas soal inovasi. (Foto: MPI)
Share :

JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi Luhut Binsar Pandjaitan menantang industri asuransi dan reasuransi untuk melakukan inovasi.

Apakah asuransi dan reasuransi sudah siap?

 BACA JUGA:

“Dengan menciptakan suatu platform yang menjadi pusat kegiatan dalam industri asuransi dan reasuransi, harapannya kami sudah turut serta dalam pergerakan revolusi di industri asuransi dan reasuransi Indonesia," kata Direktur Pengembangan dan Teknologi Informasi PT Reasuransi Indonesia Utama (Persero) Beatrix Santi Anugrah dalam keterangan tertulisnya, Jakarta, Senin (21/8/2023).

Reasuransi Indonesia Utama atau Indonesia Re mempunyai layanan host to host RIU Connect. Pengembangan ini ditujukan kepada perusahaan-perusahaan asuransi mitra (ceding), baik yang sedang menjalin kerja sama ataupun yang telah bekerja sama dengan Indonesia Re.

 BACA JUGA:

"Layanan ini diharapkan mampu mengoptimalkan serta memberikan nilai tambah dalam kerja sama dengan para ceding," katanya.

Gagasan untuk menciptakan suatu ekosistem yang menyeluruh, yang dapat memberikan dukungan menyeluruh bagi operasional ceding dan Indonesia Re sendiri tertuang dalam layanan RIU Connect yang dirancang dengan tujuan untuk mempercepat proses offer dan klaim oleh perusahaan ceding.

"Bersama dengan Asuransi Tokio Marine Indonesia kami saling berkolaborasi dan meningkatkan layanan teknis," katanya.

Sebelumnya, industri asuransi dan reasuransi harus diperkuat. Hal itu untuk menjaga stabilitas ekonomi di Indonesia.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya