Sri Mulyani Berduka Rizal Ramli Meninggal Dunia

Meliana Tesa, Jurnalis
Rabu 03 Januari 2024 14:32 WIB
Sri Mulyani berduka atas kepergian Rizal Ramli (Foto: Instagram Sri Mulyani)
Share :

"Almarhum Rizal Ramli, saya kenal lebih dari 10 tahun lalu ya, saya cukup dekat sering diskusi dengan beliau, beliau adalah sosok yang kritis, sosok yang tak pernah terbeli dengan apapun," tuturnya.

Menurutnya, semasa hidupnya Rizal Ramli berani mengkritisi siapa pun tanpa pandang bulu, termasuk teman maupun rekan.

Sebagai informasi, Rizal Ramli meninggal dunia pada Selasa 2 Januari 2024 pukul 19.30 WIB, di Rumah Sakit Cipto Mangunkusumo (RSCM), Jakarta Pusat. Menutup usianya di 69 tahun, Almarhum Rizal Ramli sempat menjalani perawatan di RSCM akibat diabetes dan mengalami komplikasi sejak satu bulan lalu.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya