JAKARTA - Sekretaris Jendral Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Mohamnad Zainal Fatah merespons adanya permintaan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.
Zainal Fatah mengaku belum mendengar desakan tersebut yang meminta Menteri Basuki untuk mundur dari jabatan ihwal arah dukungan politik Presiden Joko Widodo kepada Prabowo Subianto yang merupakan ketum Partai Gerinda.
"Belum dengar, saya belum bertemu pak Menteri, ini barusan dengar. Biasa saja ini tahun politik, yang penting kita dikasih tugas, kita kerjakan," ujar Zainal Fatah di Gedung DPR, Kamis (18/1/2024).
Namun demikian, Zainal Fatah mengaku masih belum mengetahui soal komitmen Menteri Basuki sendiri soal komitmennya untuk menuntaskan jabatan hingga akhir periode Presiden Jokowi.
"Tidak tahu (komitmen tidak akan mundur). Pokoknya kita komitmen jalanin yang di APBN," sambungnya.
Sebelumnya, Ekonom Senior Institute for Development of Economics and Finance (Indef) Faisal Basri meminta sejumlah menteri Presiden Joko Widodo (Jokowi) untuk mundur dari kabinet, termasuk Menteri Keuangan Sri Mulyani dan Menteri PUPR Basuki Hadimuljono.