JAKARTA – Menteri Keuangan Sri Mulyani menyambut kedatangan Managing Director of Operations of World Bank Anna Bjerde di kantor Kementerian Keuangan (Kemenkeu). Anna merupakan adalah kawan baik Sri Mulyani saat dia menjabat posisi MD COO World Bank (2010-2016).
Sri Mulyani menyebut Bank Dunia memuji capaian kinerja ekonomi Indonesia. Sebagaimana diketahui, pertumbuhan ekonomi Indonesia kini stabil di level 5%.
“World bank mengapresiasi kinerja ekonomi Indonesia, hal ini dicapai pada saat ekonomi dunia melemah dan munculnya berbagai guncangan naiknya suku bunga dan gejolak harga komoditas dan geopolitik. Itu suatu prestasi Indonesia yang baik,” kata Sri Mulyani dalam Instagramnya, Selasa (23/7/2024).
Sri Mulyani menjelaskan, kunjungan Anna ke Indonesia untuk meninjau 2 proyek yaitu proyek irigasi untuk agrikultur dan program pengentasan stunting. Selain itu, Anna juga akan mendengar pandangan Indonesia atas berbagai langkah reformasi World Bank Group yang sedang dilakukan di bawah kepemimpinan Presiden Ajay Bangga.
Dalam pertemuan tersebut, Sri Mulyani dan World Bank mendiskusikan berbagai isu strategis. Mulai dari penyederhanaan prosedur di internal Bank hingga upaya Bank Dunia untuk memperbaiki operasi terintegrasi dengan IFC dan MIGA.