Proyek Industri Hulu Migas Berjalan, Tingkatkan Produksi Energi Nasional

Suchika Julian Putri, Jurnalis
Rabu 21 Agustus 2024 21:25 WIB
Industri Migas di Indonesia (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Kepala SKK Migas Dwi Soetjipto menegaskan bahwa tantangan yang dihadapi industri hulu migas semakin kompleks. Oleh karena itu, rantai suplai yang efisien dan terintegrasi harus diperkuat.

"SKK Migas berkepentingan memastikan bahwa proyek strategis hulu migas berjalan sesuai jadwal, dan memberikan kontribusi signifikan terhadap produksi energi nasional,” katanya, Rabu (21/8/2024).

Rantai suplai industri hulu migas memang harus terus diperkuat untuk memastikan kelancaran proyek strategis nasional, yang bermuara pada ketahanan energi nasional.

Oleh karena itu, melalui Supply Chain & National Capacity Summit 2024 yang melibatkan para pemangku kepentingan diharapkan menghasilkan solusi konkret untuk menjawab tantangan industri hulu migas yang semakin kompleks.

"Selain memperkuat rantai suplai, lewat gelaran ini, diharapkan juga dapat mengoptimalkan penggunaan produk dalam negeri dan meningkatkan kompetensi sumber daya manusia di hulu migas," katanya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya