Ini Dukungan Nyata GoTo untuk Mitra: BPJS, Bursa Kerja, Beasiswa, Bantuan Usaha, dan BHR

Agustina Wulandari , Jurnalis
Rabu 28 Januari 2026 14:50 WIB
Bakti GoTo untuk Negeri. (Foto: dok ist)
Share :

JAKARTA – PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk (GOTO) meluncurkan empat inisiatif berkelanjutan sebagai komitmen meningkatkan kesejahteraan untuk mitra driver Gojek dan keluarganya. Inisiatif ini dibalut dalam program Bakti GoTo untuk Negeri: Empat Dukungan Nyata untuk Kesejahteraan Mitra. 

Inisiatif ini meliputi berbagai aspek dukungan, antara lain perlindungan sosial melalui BPJS Kesehatan dan Ketenagakerjaan, Bonus Hari Raya (BHR), Bursa Kerja Mitra Gojek, dan program beasiswa bagi mitra serta keluarga, serta Usaha Mitra Swadaya.

Keempat inisiatif tersebut dirancang sebagai komitmen jangka panjang GoTo dalam membangun ekosistem kerja yang lebih aman, inklusif, dan berkelanjutan, serta sejalan dengan dengan arahan Presiden Prabowo Subianto terkait peningkatan perlindungan dan kesejahteraan pekerja. 

Dalam sambutannya saat peluncuran Bakti GoTo untuk Negeri, Hans Patuwo selaku Direktur Utama atau CEO GoTo menyatakan pentingnya rasa aman serta peluang jangka panjang bagi mitra dan keluarganya.

“Bagi GoTo, kesejahteraan mitra bukan hanya soal pendapatan harian, tetapi juga rasa aman, penghidupan yang layak, serta kesempatan untuk terus maju bersama keluarganya. Sebagai ekosistem digital Indonesia yang terus bertumbuh di Tanah Air, kami percaya perjalanan dan pertumbuhan GoTo harus berjalan seiring dengan pengembangan para mitra,” kata Hans di Taman Ismail Marzuki, Jakarta, Selasa (27/1/2025). 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya