JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution hari ini menerima kunjungan dari perwakilan lembaga pemeringkatan internasional terbesar di dunia, Standard & Poor's (S&P).
Pertemuan ini dihadiri oleh Kyran Curry, Director Sovereign and International Public Finance Ratings S&P Global Ratings; Anna Hughes, Analytical Manager At S&P Yeefarn Phua, Associate Director of Sovereign and International Public finance Ratings; Scott Wong, Director Public Sector and Development Organizations, Corporate and Institutional Client, ASEAN, Standard Chartered Bank; dan Vincent Conti, Economist Asia-Pacific At S&P.
[Baca juga: Setelah Presiden Jokowi, Giliran S&P Temui Darmin]
Dalam pertemuan ini, S&P memuji langkah Indonesia dalam mempersiapkan beberapa hal untuk mendapatkan investment grade. Pasalnya, hingga saat ini S&P merupakan satu-satunya lembaga yang belum memberikan predikat invesment grade bagi Indonesia.
"Kami sangat senang dari penjelasan dari pemerintah Indonesia, selama kami menghabiskan waktu disini. Kami sudah bertemu dengan beberapa pejabat penting untuk mendapatkan informasi dan review. Itu saja yang bisa kami sampaikan sekarang. Kalau soal yang lain, kami akan memberikan statement minggu depan," jelas Curry saat ditemui di kantor Kementerian Koordinator bidang Perekonomian, Jakarta, Rabu (11/5/2016).