Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Bitcoin, Era Baru Bisnis Real Estate

Rizkie Fauzian , Jurnalis-Sabtu, 27 Mei 2017 |06:35 WIB
Bitcoin, Era Baru Bisnis <i>Real Estate</i>
Ilustrasi: Shutterstock
A
A
A

JAKARTA - Pada Maret 1637, telah terjadi economic bubble untuk pertama kali. Banyak analis pasar kemudian mencetuskan ide bitcoin untuk pertama kalinya. Nir Kaissar, seorang jurnalis Bloomberg Gadfly, mengatakan bahwa bitcoin bisa mengatasi economic bubble karena merupakan barang baru, bersifat rahasia, dan nilainya sesuai dengan barang apa yang diinginkan pembeli.

Baru-baru ini sebuah rumah di Metro Vancouver menggemparkan dunia karena termasuk dalam daftar barang yang dapat dibeli dengan bitcoin. Iklannya muncul di Craigslist Vancouver dan halaman real estat Hong Kong. Rumah ini dijual seharga 2,099 bitcoin atau 5 juta dolar kanada. Ternyata, rumah tersebut bukan hanya satu-satunya properti yang dapat dibeli dengan bitcoin. Ada pula sebidang tanah seluas 2.000 meter persegi dijual di Manila Selatan, Filipina, yang dijual dalam bitcoin dan iklan properti tersebut dimuat oleh agent Daniel Andrei Garcia di listing Lamudi. Di Thailand, dengan 755 BTC, Anda juga bisa mendapatkan sebuah villa mewah.

Meski begitu, pemilik rumah harus tetap berhati-hati. Mereka harus tetap waspada dengan segala bentuk modus kejahatan walaupun bitcoin tidak bisa diterima dari organisasi teroris, negara yang mendapat sanksi atau dari siapa pun yang terlibat dengan tindak pelanggaran berat.

Managing Director Lamudi Indonesia Mart Polman mengatakan, agar masyarakat menggunakan portal real estat online yang terpercaya dan transparan ketika akan membeli atau menjual properti.

Memang, pembeli dari luar negeri menggunakan BTC dalam upaya untuk melewati batas luar negeri dari negara masing-masing. Misalnya, di China para investor tidak dapat pergi keluar negeri dengan membawa uang lebih dari 50.000 USD. Dengan bitcoin, mereka dapat melakukan transaksi dalam satu kali klik saja. Financial Times melaporkan bahwa 98% transaksi bitcoin baru-baru ini berasal dari China.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement