Seperti diketahui, Jokowi pada tanggal 11 Agustus lalu juga memanggil Dirut Bulog ke Istana Kepresidenan. Pertemuan ini membahas tentang pasokan dan harga beras.
Baca Juga: Kajian HET Beras, Pemerintah Harus Tampung Aspirasi Petani dan Pedagang
Menurut Djarot, saat ini stok beras yang masuk ke Indonesia mencapai 250-300 ribu ton per bulan. Pasokan ini diyakini akan mencukupi kebutuhan pangan nasional.
"Memang semua sangat-sangat dinamis, tapi jangan lupa, kami juga terus membangun jaringan. Artinya yakinlah prioritas pertama ketersediaan pangan beras, kita siap. Harga juga gitu, kan biasanya jelang Desember naik, nah oleh karena itu saya sudah siap," ujar Djarot di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Jumat, 11 Agustus 2018 lalu.
Baca Juga: Jokowi Pertanyakan Keamanan Stok Beras ke Menko Darmin, Mendag, dan Bulog
(Dani Jumadil Akhir)