JAKARTA - Gojek melakukan pembelian saham di PT Bank Jago Tbk (ARTO). Di mana perusahaan tersebut merupakan bank berbasis teknologi.
Investasi yang dilakukan melalui bisnis layanan keuangan dan pembayaran digital ini menjadikan Gojek sebagai pemegang 22% saham Bank Jago.
Baca juga: Gojek Beli 22% Saham Bank Jago
Dari pantauan Okezone, Jakarta, Jumat (18/12/2020), saham ARTO hari ini ditutup menguat Rp60 atau 1,56% ke Rp3.900. Di mana nilai kapitalisasi pasarnya mencapai Rp42,34 triliun.
Adapun harga terendah dalam perdagangan hari ini di level Rp3.800. Sedangkan harga tertinggi di level Rp4.550.
Baca juga: Driver Ojol Ancam Demo Besar-besaran jika Grab-Gojek Merger
Sebelumnya, Co-CEO Gojek Andre Soelistyo mengatakan terlaksananya transaksi ini tidak mengubah pengendalian saham di Bank Jago. PT Metamorfosis Ekosistem Indonesia (MEI) dan Wealth Track Technology (WTT) tetap sebagai pemegang saham pengendali dengan total kepemilikan saham 51%.