Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Baru Diresmikan Jokowi, Bendungan Sadawarna di Jawa Barat Kering

Iqbal Dwi Purnama , Jurnalis-Jum'at, 15 September 2023 |14:17 WIB
Baru Diresmikan Jokowi, Bendungan Sadawarna di Jawa Barat Kering
Bendungan Sadawarna Terlihat Kering (Foto: MPI)
A
A
A

JAKARTA - Bendungan Sadawarna di Kabupaten Subang dan Sumedang mengalami kekeringan akibat musim kemarau panjang sejak beberapa bulan belakangan.

Ketua Komunitas Peduli Lingkungan Bendungan Sadawarna, Ahmad menyatakan sejak bulan Agustus, intensitas curah hujan di wilayah tersebut memang cenderung cukup rendah dari biasanya. Hal tersebut yang menyebabkan Bendungan Sadawarna saat ini mengalami kekeringan.

Ahmad membagikan video yang menggambarkan kondisi bendungan Sadawarna, terlihat memang kondisi bendungan kering kerontang yang membuat tanah-tanah di dasar bendungan tersebut pecah-pecah.

"Iya, sedang surut air nya. Ada sebulan lebih lah, dari awal Agustus," kata Ahmad saat dihubungi MNC Portal, Jumat (15/9/2023).

Seperti diketahui, Bendungan Sadawarna sendiri baru diresmikan Presiden Joko Widodo pada Bulan Desember 2022 lalu. Kehadiran bendungan itu diharapkan mampu mendukung ketahanan pangan dan pengendalian banjir di Provinsi Jawa Barat.

Halaman:
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement