Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Merapat ke Istana, Sri Mulyani Lapor Prabowo soal Negosiasi Tarif Impor Trump

Binti Mufarida , Jurnalis-Rabu, 30 April 2025 |16:14 WIB
Merapat ke Istana, Sri Mulyani Lapor Prabowo soal Negosiasi Tarif Impor Trump
Merapat ke Istana, Sri Mulyani Lapor Prabowo soal Negosiasi Tarif Impor Trump (Foto: Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Menteri Keuangan (Menkeu) Sri Mulyani Indrawati melapor ke Presiden Prabowo Subianto mengenai hasil negosiasi tarif resiprokal Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump di Istana Kepresidenan Jakarta, Jakarta, Rabu (30/4/2025).

Dari pantauan Okezone, Sri Mulyani tiba di Kompleks Istana Kepresidenan pukul 14.47 WIB. Sedangkan agenda ratas dengan Prabowo berlangsung pukul 15.00 WIB.

"Juga lapor perjalanan saya kemarin ke AS," kata Sri Mulyani kepada awak media.

Selain itu, Sri Mulyani mengatakan akan membahas mengenai perkembangan Sekolah Rakyat dengan Prabowo.

"(Bahas) mengenai sekolah rakyat," ucapnya.

Lebih lanjut, Sri Mulyani juga nantinya akan melaporkan mengenai kinerja APBN 2025. Meskipun saat ini laporan APBN 2025 justru mengalami kerugian.

"Iya, nanti pasti dilaporin dong," tuturnya.

(Kurniasih Miftakhul Jannah)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement