SAMPIT - Mungkin banyak orang yang tidak tahu, jika bola lampu yang sudah mati itu ternyata masih bisa diperbaiki hingga akan kembali menyala seperti semula. Hal ini tentunya bisa lebih menguntungkan bagi anda, sebab biaya servis bola lampu ini ternyata jauh lebih murah daripada membeli bola lampu baru.
Sudah lebih dari dua tahun ini, usaha servis bola lampu ini dilakoni oleh Dinar, seorang pria perantauan asal kota Trenggalek, Jawa Timur, yang hijrah ke kota Sampit, Kalimantan Tengah.
Usaha yang dilakoninya ini memang bisa dikatakan jarang sekali ditemukan, sehingga masih banyak orang yang belum mengetahui jika bola lampu yang sudah mati ternyata masih bisa diperbaiki untuk dipergunakan kembali.
Untuk biaya perbaikan satu buah lampu, harganya terbilang cukup terjangkau yaitu hanya sebesar Rp5.000 dan biaya sebesar ini tentunya jauh lebih murah jika dibandingkan dengan membeli sebuah bola lampu baru.
Selain itu proses perbaikannya juga cepat, sebab hanya butuh beberapa menit saja, bola lampu yang awalnya mati sudah bisa menyala kembali.
Misalnya seperti salah seorang pelanggan Dinar bernama Jonet ini, setiap kali ada bola lampu di rumahnya mati, maka ia akan langsung membawanya ke tempat dinar, untuk diperbaiki.
Jonet mengaku merasa cukup terbantu dengan usaha servis bola lampu yang dijalankan dinar ini, sebab ia bisa menghemat pengeluaran ketimbang harus membeli lampu baru yang saat ini harganya semakin mahal.
Sejauh ini dinar mengaku belum ada mendengar keluhan dari pelanggannya soal bola lampu yang diperbaikinya. Bahkan ia juga mengaku jika saat ini jumlah pelanggannya terus bertambah.
“Bola lampu yang diperbaiki ini bisa bertahan lama, bahkan ada bola lampu yang sudah diperbaikinya sejak dua tahun lalu hingga kini masih tetap bernyala terang,” ujar Dinar.
(Fakhri Rezy)