Tol Sumo Sepanjang 15 Km Siap Diresmikan, Mau Tahu Rutenya?

Efira Tamara Thenu , Jurnalis
Selasa 19 Desember 2017 13:52 WIB
Ilustrasi (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA – Tol Surabaya Mojokerto atau disingkat Tol Sumo akan segera diresmikan oleh Presiden Joko Widodo. Peresmian tol ini dijadwalkan akan dilangsungkan pada 19 Desember 2017.

Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Herry TZ mengatakan, Presiden Jokowi akan meresmikan seksi 1b, 2 dan 3 dari Tol Surabaya-Mojokerto ini. Peresmian ini berlokasi di pintu gerbang tol Warugunung.

Tol yang akan diresmikan ini terbentang sepanjang 15,4 kilometer. Seksi II membentang antara Desa Kedunglosari-Tembelang-Kabupaten Mojokerto. Sedangkan seksi III terbentang antara Desa Kemantren-Kecamatan Gedeg hingga Desa Canggu-Kecamatan Jetis sepanjang 5 km. Sementara seksi 1b meneruskan dari Waru sampai Legundi. Sedangkan untuk seksi Ia, sebelumnya sudah dioperasikan secara keseluruhan dari Waru sampai Legundi, Krian telah tuntas.

"Itu besok siang ya (hari ini), 15 kilometer tambahannya. Totalnya 36 sekian. Itu yang sebelumnya ke Kriyan kan sudah," ujarnya.

Sementara itu, Gubernur Jawa Timur Soekarwo berharap dengan beroperasinya Tol Sumo ini, nantinya akan mampu mengurangi kemacetan di pintu keluar Legundi, terutama kendaraan yang akan turun dari Krian.

"Semua sudah tersambung dan fasilitas lengkap seluruhnya. Saat ini dari Surabaya sampai Mengkreng atau tepatnya pintu masuk kawasan Masjid Moeldoko. Yang belum bisa masuk dari Driyorejo karena masih perlu perbaikan," ucapnya.

Kepala Dinas Pekerjaan Umum Bina Marga Provinsi Jatim Gatot Sulistyo Hadi juga mengatakan, Peresmian tol sangat ditunggu pengoperasiannya oleh masyarakat karena merupakan pamungkas dari seluruh rangkaian panjang tol Sumo 36,27 kilometer.

"Terlebih saat ini mulai masuk liburan akhir tahun, termasuk peringatan Natal dan Tahun Baru 2018 sehingga bisa dimanfaatkan oleh pengendara untuk mengurai kemacetan," tuturnya.

Peresmian jalan tol ini seharusnya dilakukan pada awal Desember namun harus rela tertunda hingga informasi dari BPJT yang kemudian memastikan peresmian tol ini.

(Fakhri Rezy)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya