Transaksi Harbolnas 2017 Tembus Rp 4,7 Triliun

Giri Hartomo, Jurnalis
Selasa 19 Desember 2017 21:47 WIB
Ilustrasi (Foto: Reuters)
Share :

JAKARTA - Perhelatan diskon akbar yang bertajuk Hari Belanja Online Nasional 2017 (Harbolnas) telah sukses digelar pada tanggal 12 Desember 2017. Dalam event tersebut sebanyak 254 e-commerce dari berbagai kategori memberikan promo serta diskon besar-besaran hingga 95%.

Director Consumer Insight, Nielsen Indonesia Rusdy Sumantri mengatakan event harbolnas 2017 mencatatkan total transaksi sebesar Rp 4,7 triliun. Jumlah tersebut naik sebesar Rp 1,4 triliun dibandingkan tahun 2016.

"Nilai total transaksi Harbolnas 2017 mencapai Rp4,7 triliun meningkat Rp1,4 triliun dibandingkan tahun 2016," ujarnya dalam acara gala dinner Harbolnas 2017 di Hotel Four Season, Jakarta, Selasa (19/12/2017).

Menurut Rusdy, total transaksi tersebut dikontribusikan masih berasal dari pulau jawa. Namun, pada event tersebut luar pulau Jawa mencatatkan pertumbuhan transaksi yang cukup tinggi yakni mencapai 82%.

"Pertumbuhan diluar Jawa naik 82% , Jawa hanya 36%. Tapi secara kontribusi Jawa masih yang paling berkontribusi," jelasnya.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya