TANGERANG - Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti optimis akan memenangkan perlombaan adu cepat melawan Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno di Festival Danau Sunter.
Nantinya, Sandi akan berenang sementara Susi akan paddling di Danau Sunter dengan jarak tempuh 80 meter. Susi mengatakan, tidak ada persiapan khusus menjelang perhelatan festival pada Minggu, 25 Februari 2018 mendatang.
Baca Juga: Kisah Menteri Susi soal Tarik Ulur Kasus Hukum Kapal Silver Sea Asal Thailand
"Kalian mau ikut berenang juga? Saya enggak ada persiapan lagi. Pastilah saya akan menang," ujar Susi saat ditemui di Tangerang, Jumat (23/2/2018).
Seperti diketahui, Susi pun sering melatih kemampuan paddlingnya disela-sela kesibukan melakukan kunjungan di berbagai daerah. Salah satunya pada akhir Januari lalu, Susi berlatih paddling di Laut Natuna, Kepulauan Riau.
Baca Juga: Menang Kasus Illegal Fishing, Menteri Susi: Saya Sampaikan Apresiasi Tinggi Kepada Aparat Hukum
Gelaran Festival Danau Sunter adalah jawaban dari tantangan yang diberikan Susi kepada Pemprov DKI Jakarta soal pengelolaan Danau Sunter menjadi kawasan seperti di Jenewa, Swiss.
(ulf)
(Rani Hardjanti)