Perusahaan Game Terkaya ke-6 di Dunia Dapat Sokongan Dana USD100 Juta

Koran SINDO, Jurnalis
Selasa 12 Juni 2018 12:17 WIB
Foto:Bungie
Share :

JAKARTA - NetEase Menjadi berita utama minggu ini ketika mengumumkan telah menginvestasikan USD100 juta ke pengembang game Amerika, Bungie. Pendanaan ini memungkinkan perusahaan yang berkantor pusat di Beijing itu untuk mendapatkan saham minoritas serta kursi di dewan direksi Bungie.

Bungie merupakan pengembang game untuk konsol maupun PC yang disegani dan sangat populer. Karya mereka disegani, telah menghasilkan jutaan dolar hits waralaba lewat game Halo, Destiny, dan Myth. Dengan kemitraan tersebut, NetEase semakin menegaskan bahwa perusahaan tersebut menjadi perusahaan game berpenghasilan tertinggi keenam di dunia pada 2017.

Menurut riset Newzoo, konsol dan game PC bukanlah bidang utama NetEase, melainkan game seluler. Game NetEase tersedia di iOS dan Android, tetapi aplikasi iOS yang meng hasilkan pendapatan terbesar.

“Persentase pendapatan tertinggi NetEase berasal dari game iOS,” kata General Manager Kemitraan dan Investasi Strategis NetEase Simon Zhu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya