Bergerak Liar, BEI Awasi Saham Marga Abhinaya Abadi

Ade Rachma Unzilla , Jurnalis
Kamis 07 Februari 2019 12:48 WIB
Ilustrasi: Foto Shutterstock
Share :

JAKARTA - Perdagangan saham PT Marga Abhinaya Abadi Tbk (MABA) masuk dalam pengawasan PT Bursa Efek Indonesia (BEI). Hal ini menyusul keputusan BEI yang memasukkan saham MABA ke daftar unusual market activity (UMA).

Mengutip keterbukaan BEI, Jakarta, Kamis, (7/2/2019), hal ini terjadi akibat saham MABA telah mengalami penurunan harga dan aktivitas saham yang di luar kebiasaan.

 Baca Juga: Pergerakan Tak Wajar, BEI Awasi Saham Siwani Makmur

Harga saham MABA bergerak melemah signifikan dari Rp196 per saham pada 7 Januari 2019 menjadi Rp76 per saham pada 7 Februari 2019. artinya, saham ini telah mengalami penurunan sebesar 61,2%. Meskipun saham MABA pada perdagangan sesi I naik 6 poin atau 8,57%.

Terpantau, pelemahan ini sudah terjadi sejak tiga bulan lalu. Pada 7 November 2018 berada di level Rp400 per saham dan pada 7 Desember 2018 berada di level Rp318 per saham. Jika dibandingkan dengan tiga bulan lalu, maka harga saham MABA telah mengalami penurunan sebesar 81%.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya