Presiden Jokowi Resmikan Terminal Baru Bandara Depati Amir

Okky Wanda lestari, Jurnalis
Kamis 14 Maret 2019 12:32 WIB
Presiden Jokowi (Foto: Setkab)
Share :

JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) didampingi Ibu Negara Iriana Joko Widodo melakukan kunjungan kerja ke Kota Pangkal Pinang, Provinsi Bangka Belitung (Babel), Melansir dari setkab, Kamis (14/3/2019).

Tiba dengan pesawat kepresidenan Indonesia-1 di Bandara Depati Amir, Pangkal Pinang, sekitar pukul 09.30 WIB, Presiden Jokowi disambut langsung oleh Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, Gubernur Babel Erzaldi Rosman, dan Kapolda Babel Brigjen Polisi Istiono.

Baca Juga: Menhub Targetkan Pembangunan Bandara Purbalingga Selesai dalam 1 Tahun

Selanjutnya, Presiden meninjau maket dan keterangan pembangunan bandara serta kawasan ekonomi khusus. Selain itu, Presiden juga meninjau ruang tunggu penumpang di bandara tersebut, dan meresmikan Terminal Bandar Udara Depati Amir dan Kawasan Ekonomi Khusus Tanjung Kelayang dengan menandatangani prasasti.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya