Rupiah Tembus Rp15.400 pada 2018, BI: Sekarang Rp14.100

Giri Hartomo, Jurnalis
Rabu 27 Maret 2019 14:06 WIB
Uang Rupiah (Foto: Okezone)
Share :

JAKARTA - Bank Indonesia (BI) menyebut nilai tukar Rupiah tahun ini bisa lebih stabil dibandingkan tahun lalu. Seperti diketahui, Rupiah terhadap dolar Amerika Serikat (AS) sempat tembus Rp15.000 per USD.

Gubernur BI Perry Warjiyo mengatakan, hingga saat ini nilai tukar Rupiah terhadap dolar AS relatif stabil. Rupiah berada dikisaran Rp14.100 per USD.

"Nilai tukar yang pernah mencapai Rp15.400 dapat kita kendalikan akhirnya, sekarang stabil bahkan ada cenderung menguat di sekitar Rp14.100-Rp14.200," ujarnya dalam acara peluncuran buku Laporan Perekonomian Indonesia (LPI) di Komplek Bank Indonesia, Jakarta, Rabu (27/3/2019).

Baca Juga: Rupiah Sore Ini Menguat ke Rp14.172/USD

Perry menambahkan, tak hanya nilai tukar dari sisi perekonomian domestik juga pada tahun ini relatif lebih baik. Apalagi pihaknya akan melakukan reformasi struktural untuk memperbaiki iklim investasi.

" Pertumbuhan ekonomi lebih tinggi, bahkan lebih cepat meningkatnya karena dampak struktural iklim investasi dalam lima tahun terakhir,"ucapnya.

Selain itu, lanjut Perry, BI menyiapkan empat strategi yang diterapkan pada tahun ini adalah terkait reformasi struktural yang harus didorong. Pertama, reformasi untuk meningkatkan daya saing dan produktivitas, antara lain pengembangan infrastruktur, kapasitas Sumber Daya Manusia (SDM), serta perbaikan iklim investasi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya