JAKARTA – Sebuah mobil berputar-putar di luar kendali saat mengangkut makanan ke pesawat. Mobil berputar cepat di samping pesawat hingga barang bawaan tumpah dan berhamburan di landasan pacu.
Baca juga: Menhub Minta AP II Perpanjang Runway Bandara Bangka Belitung
Kejadian ini pun sempat terekam kamera. Dalam video tersebut terlihat seorang pekerja harus turun tangan untuk mengendalikan mobil pengangkut makanan tersebut.
Video viral ini pun langsung menjadi viral di media sosial. Video sudah tayang 190 kali dan mendapat 881 retweet. Video yang dibagikan BBC, Selasa (2/10/2019), ini disukai 3.300 orang.
Video ini diambil di Bandara Internasional O'Hare di Chicago. Saat ini, American Airlines sedang menyelidiki insiden tersebut.
Netizen salut dengan aksi pekerja yang berhasil mengendalikan mobil tersebut. Namun ada juga yang mempertanyakan mengapa mobil pengangkut makan tersebut bisa berputar di luar kendali.
Berikut adalah beberapa komentar netizen:
Mad Ratty: Kerja Bagus! Pemikiran yang brilian meski dalam tekanan
Michael Ward: Pekerja itu menyelamatkan banyak kerusakan dan berhasil menghentikannya!
(Kurniasih Miftakhul Jannah)