NEW YORK - Harga minyak turun tipis dikarenakan kekhawatiran akan ekonomi China. Di mana ekonomi China melebihi bullish yang diperkirakan dari sektor penyulingan.
Melansir Reuters, Sabtu (19/10/2019), harga minyak mentah Brent turun 49 sen ke USD59,42 per barel. Minyak mentah West Texas Intermediate (WTI) AS melemah 15 sen ke USD53,78 per barel.
Baca juga: Harga Minyak Dunia Naik hingga 1%
Dalam laporan mingguannya, Brent telah turun 1,8%. Sementara itu WTI kehilangan 1,7%.
Pertumbuhan ekonomi China kuartal III-2019 melambat menjadi 6% (yoy). Hal ini dikarenakan lesunya produksi pabrik karena ketegangan perang dagang.