Bos Qatar Airways Tuding Jewel Changi Tiru Desain Bandara Doha

Fabbiola Irawan, Jurnalis
Rabu 06 November 2019 13:30 WIB
Desain Bandara Doha dan Jewel Changi (Foto: Business Insider)
Share :

JAKARTA - Jewel Changi Airport Singapura menjadi sorotan banyak kalangan karena design-nya yang ikonik. Namun, Jewel Changi dituding bukan design orisinil dan meniru design Bandara Doha. Kok Bisa?

Tuduhan ini dilontarkan CEO Qatar Airways sekaligus CEO Bandara Internasional Hamad Akbar Al Baker saat membicarakan rencana ekspansi Bandara Doha.

 Baca Juga: Changi Jadi Bandara Terbaik di Dunia, Kalahkan Tokyo hingga Seoul

Dijadwalkan rampung tahun 2020, Bandara Internasional Hamad (dikenal juga sebagai Bandara Doha) akan memiliki taman tropical indoor seluas 10.000 m2 di pusat bandara dan desain khusus air terjun seluas 268 m2.

Melansir businessinsider, Rabu (6/11/2019), taman tropical indoor akan ditempatkan di bawah atap kerang dan dikelilingi oleh kaca sepanjang 85 meter.

Jika desain itu terdengar familiar, Al Baker menjelaskan lebih rinci.

 Baca Juga: Drone Kembali Ganggu Penerbangan di Bandara Changi Singapura

Berdasarkan Executive Traveller, situs berita yang berfokus pada travel, Al Baker mengatakan, desain untuk HIA sudah ada enam tahun lalu dan dicuri oleh orang-orang dari negara lain dalam tim yang tidak disebutkan namanya.

“Seseorang menyalin desain kami yang sudah ada sejak enam tahun silam,” ungkapnya.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya