Diet Plastik, Susi Pudjiastuti Ajak Gibran Beli Gelas dan Sedotan Stainless

Maylisda Frisca Elenor Solagracia, Jurnalis
Minggu 08 Desember 2019 16:12 WIB
Susi Pudjiastuti (Foto: Dok KKP)
Share :

JAKARTA - Susi Pudjiastuti mengajak masyarakat mulai berhenti menggunakan sedotan plastik. Menteri KKP Kabinet Kerja ini mengatakan, sedotan dan sampah plastik lainnya dapat membahayakan ekosistem laut.

Walaupun sudah tak menjabat sebagai menteri lagi, Susi tetap menjadi sorotan netizen. Seperti tindakannya baru-baru ini yang menyinggung anak pertama Presiden Joko Widodo, yaitu Gibran Rakabuming.

Tindakannya ini bukan tanpa sebab. Ada seseorang yang mengadukan tingkah ayahnya Jan Ethes ini kepada Susi melalui Twitter. Orang tersebut mengirimkan foto Gibran yang sedang membeli sebuah minuman.

Dilihat dari gambar tersebut, Gibran tampak meminum es teh dengan wadah plastik. Dia meminumnya menggunakan sedotan plastik.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya