Jumlah Turis Asing yang Masuk Lewat Bandara Kualanamu Naik 7,85%

Giri Hartomo, Jurnalis
Senin 03 Februari 2020 16:29 WIB
Bandara (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA - Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat jumlah kunjungan wisatawan mancanegara (wisman) ke Indonesia selama Desember 2019 mencapai 1,38 juta wisman. Angka tersebut mengalami penurunan sebesar 2,03% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang mencapai 1,45 juta.

Sementara jika dibandingkan bulan sebelumnya atau pada November 2019, justru mengalami peningkatan sebesar 7,52%. Sebab pada bulan sebelumnya, jumlah wisatawan mancanegara yang datang ke Indonesia hanya 1,15 juta wisman.

Baca Juga: Jumlah Wisman Selama 2019 Naik Tipis Jadi 16,11 Juta Orang

Mengutip dari data BPS, Senin (3/2/2020), dari jumlah wisatawan mancanegara yang masuk selama Desember 2019, 61% di antaranya menggunakan transportasi udara. Sedangkan, untuk 28% di antaranya menggunakan transportasi laut dan 11% di antaranya menggunakan transportasi darat.

Untuk transportasi udara, jumlah wisatawan mancanegara masuk dari Bandara Ngurah Rai Denpasar Bali dengan 545 ribu. Angka tersebut naik 10,51% dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya 493 ribu dan 9,90% dibandingkan tahun sebelumnya yang hanya 4,96 ribu.

Baca Juga: BPS Pastikan Virus Korona Berdampak pada Jumlah Wisman

Sedangkan untuk jumlah wisman yang datang dari Bandara Soekarno Hatta adalah hanya 187 ribu. Angka ini tumbuh 1,61% dibandingkan bulan sebelumnya dan turun 17,01% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang justru mencapai 225 ribu.

Sementara untuk wisman yang berkunjung dari Bandara Kualanamu Medan, hanya mencapai 22 ribu saja pada Desember 2019. Meskipun begitu, angka ini tumbuh sekitar 7,85% dibandingkan bulan sebelumnya yang hanya 21 ribu dan tumbuh 12,35% dibandingkan periode yang sama tahun lalu yang hanya 20 ribu saja.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya