Siapkan Rp1,2 Triliun, Pengelola RS Omni Bakal Caplok Anak Usaha EMTK

Taufik Fajar, Jurnalis
Selasa 20 Oktober 2020 09:13 WIB
Saham (Shutterstock)
Share :

JAKARTA - PT Sarana Mediatama Metropolitan Tbk (SAME) berencana untuk mengambil alih seluruh saham PT Elang Medika Corpora (EMC), anak usaha PT Elang Mahkota Teknologi Tbk. (EMTK).

Perseroan yang mengelola jaringan rumah sakit Omni Hospital itu akan mengambil alih 1,25 juta saham atau setara 99,99% dari modal disetor dan ditempatkan EMC.

 Baca juga: Omni Hospitals Bagi-Bagi Dividen Rp8,26 Miliar

"Adapun nilai nominalnya Rp1 juta per saham. Dan harga pembelian senilai Rp1,25 triliun," Berdasarkan keterbukaan informasi Bursa Efek Indonesia (BEI), Senin (19/10/2020),

Transaksi tersebut harus disetujui pemegang saham karena nilai transaksi mencapai lebih dari 50% ekuitas perseroan. Untuk membiayai akuisisi tersebut, Omni Hospitals akan mencari dana segar lewat penerbitan saham baru dengan hak memesan efek terlebih dahulu atau rights issue.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya