BLT UMKM Rp1,2 Juta Cair Lagi Sebelum Lebaran

Tim Okezone, Jurnalis
Selasa 11 Mei 2021 04:32 WIB
BLT (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA - Pencairan BLT UMKM 2021 tahap kedua ditargetkan sebelum Lebaran. Program BLT UMKM untuk 12,8 juta pelaku usaha mikro memiliki anggaran sebesar Rp15,36 triliun.

Untuk tahap I, telah tersedia anggaran sebesar Rp11,76 triliun bagi 9,8 juta pelaku usaha mikro. Kini, untuk tahap kedua ditargetkan BLT UMKM disalurkan kepada 3 juta pedagang.

"Rencananya, iya (sebelum Lebaran)," kata Deputi Usaha Mikro Kementerian Koperasi dan UKM Eddy Satriya.

Eddy masih enggan membocorkan ihwal tanggal pasti penyaluran BLT UMKM tersebut. Dia mengaku hanya diberikan informasi dari Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPC PEN) bahwa para pedagang sudah menerima BLT UMKM sebelum Lebaran.

"Dari KPC PEN demikian," ujarnya.

Baca Selengkapnya: 4 Fakta BLT UMKM Tahap II Cair Sebelum Lebaran

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya