Konsumsi Listrik di Jakarta Bakal Bengkak Imbas Mudik Dilarang, Pasokan Aman?

Oktiani Endarwati, Jurnalis
Selasa 11 Mei 2021 20:52 WIB
Listrik (Foto: Dok PLN)
Share :

Untuk kelistrikan Kalimantan, sistem interkoneksi (Kalimantan Selatan, Kalimantan Tengah, Kalimantan Timur dan Kalimantan Utara) memiliki daya mampu mencapai 2.025 Mw dengan beban puncak sebesar 1.134 Mw. "Sementara sistem khatulistiwa (Kalimantan Barat) memiliki daya mampu mencapai 475 Mw dengan beban puncak sebesar 343 Mw," jelasnya.

Sistem kelistrikan Sulawesi Bagian Selatan memiliki daya mampu mencapai 1.805 Mw dengan beban puncak sebesar 1.195 Mw. Sistem kelistrikan Sulawesi Utara dan Gorontalo memiliki daya mampu mencapai 584 Mw dengan beban puncak sebesar 368 Mw.

Untuk kelistrikan Maluku dan Maluku Utara memiliki daya mampu mencapai 339 Mw dengan beban puncak sebesar 204 Mw. Kelistrikan Papua dan Papua Barat memiliki daya mampu mencapai 628 Mw dengan beban puncak sebesar 334 Mw.

Selanjutnya, kelistrikan NTB memiliki daya mampu mencapai 460 Mw dengan beban puncak sebesar 345 Mw, sedangkan NTT memiliki daya mampu mencapai 332 Mw dengan beban puncak sebesar 209 Mw.

"Dengan pasokan listrik yang handal, kami memastikan masyarakat bisa beribadah dan merayakan lebaran dengan tenang dan nyaman," ungkap Direktur Bisnis Regional Sulawesi, Maluku, Papua dan Nusa Tenggara, Syamsul Huda.

PLN menetapkan masa siaga perayaan Idul Fitri kali ini dimulai pada tanggal 6 Mei 2021 hingga 21 Mei 2021. PLN juga menyiagakan 31.000 personel kelistrikan, termasuk Pasukan Dalam Keadaan Bertegangan (PDKB) untuk. Personil tersebut tersebar dalam 2.327 posko siaga 24 jam di seluruh Indonesia.

PLN juga telah menyiapkan keandalan pasokan listrik dengan melakukan assesmen dan pemeliharaan preventif pada instalasi pembangkit, transmisi dan distribusi. Energi primer berupa batu bara, gas dan BBM juga telah dilakukan pengamanan dengan HOP yang memadai.

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya