DPR Seleksi Calon Ketua dan Anggota BPH Migas, Ada Mantan Bos Pertamina hingga PTBA

Oktiani Endarwati, Jurnalis
Selasa 29 Juni 2021 19:39 WIB
DPR Seleksi Anggota BPH Migas (Foto: Shutterstock)
Share :

JAKARTA - Komisi VII DPR RI melanjutkan uji kepatutan dan kelayakan (fit and proper test) calon Ketua dan Anggota Komite Badan Pengatur Hilir Minyak dan Gas Bumi (BPH Migas) untuk periode masa jabatan 2021-2025.

Agenda fit and proper test berlangsung selama tiga hari sejak Senin (28/6/2021) sampai besok, Rabu (30/6/2021). Ada 18 nama yang disampaikan Presiden Joko Widodo kepada Komisi VII berdasar Surat Presiden Nomor R-20/Pres/05/2022 tanggal 3 Mei 2021.

"Sesuai undangan dan jadwal yang disampaikan, saat ini Komisi VII DPR RI melaksanakan uji kepatutan dan kelayakan calon Ketua dan Anggota Komite BPH Migas periode jabatan 2021-2025," ujar Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto ketika membuka rapat, Selasa (29/6/2021).

Baca Juga: Digitalisasi, Pengawasan BBM Subsidi Diminta Diperkuat 

Anggota Komisi VII DPR RI Kardaya Warnika pada saat pendalaman menanyakan usulan program pada para calon untuk memperbaiki kelemahan BPH Migas selama ini.

Anggota Fraksi Golkar Dyah Roro Esti menginginkan para calon terpilih dapat memiliki konsep mengenai transisi energi dan energi berbasis lingkungan seperti yang sudah menjadi tren di luar negeri.

Dari 18 nama calon yang disampaikan Presiden, 7 peserta telah melakukan tes pada Senin, (28/6/2021), di antaranya adalah Abdul Halim, Adi Purwanto, Agus Maulana, Basuki Trikora Putra, Budi Santoso Syarif, Danu Prijambodo, Didik Sasongko Widi.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya