3. PT Berkah Beton Sedaya Tbk (BEBS)
BEBS yang IPO pada 10 maret 2021, memang salah satu katalis positifnya adalah lonjakan laba bersih perseroan yang mencapai 350% pada kuartal III-2021. Kenaikan harga saham BEBS juga tak kalah fenomenal yang mencapai 5.775% yang artinya sudah lebih dari 55 kali lipat yakni Rp5.875.
4. PT Bank Aladin Syariah Tbk (BANK)
Resmi melantai pada awal Februari 2021, saham BANK tercatat telah naik 2.123,30%. Katalis positifnya adalah maraknya transformasi bisnis model bank-bank dengan modal cekak menjadi bank digital. Kini BANK kenaikannya sudah mencapai lebih dari 20 kali lipat yakni dari Rp103 per saham jadi Rp2.290.
5. PT Cemindo Gemilang Tbk (CMNT)
CMNT melantai di bursa pada 8 September 2021. Dari harga penawaran Rp680 per saham, kenaikan CMNT kini hampir dua kali lipat yakni Rp1.105.
Sekadar informasi, Direktur Utama BEI Inarno Djajadi menuturkan, 54 perusahaan yang mencatatkan saham (IPO) di BEI hingga akhir 2021. penggalangan dana mencapai Rp 62,61 triliun yang merupakan tertinggi sepanjang sejarah BEI. Inarno mengatakan, pertumbuhan tren positif dengan tambahan 54 perusahaan itu membawa jumlah perusahaan tercatat di BEI sebanyak 766 perusahaan tercatat.
"54 perusahaan yang mencatatkan saham di BEI, fund raised Rp 62,61 triliun yang merupakan penggalangan dana tertinggi sepanjang sejarah BEI,” kata dia.
Usai IPO, ada beberapa saham yang berhasil meroket di tahun yang tidak mudah ini. Performa tersebut tentu jauh melampaui kinerja Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) sepanjang tahun ini.
Mengacu pada data BEI, sepanjang 2021, IHSG berhasil tumbuh dua digit alias 10,08% ke posisi 6.581,48 hingga penutupan hari perdagangan terakhir tahun ini, Kamis (30/12/2021).
(Dani Jumadil Akhir)