JAKARTA - Pemerintah memperbolehkan masyarakat untuk melakukan mudik Lebaran 2022 tahun ini.
Setelah 2 kali Lebaran mudik dilarang karena pandemi Covid-19, maka diperkirakan jumlah pemudik akan membludak pada tahun ini.
Adapun pantauan MNC Portal Indonesia, di rest area tol Jakarta Cikampek KM 19, di mana keterisian kendaraan pada rest area tersebut tergolong belum cukup padat pada Kamis (28/4/2022) pagi ini.
BACA JUGA:H-4 Lebaran, Ribuan Pemudik Membludak di Bandara Soetta
Terlihat kendaraan yang masuk ke rest area KM 19 dari arah Jakarta menuju Cikampek belum terlalu ramai.
Lalu, di SPBU rest area tersebut juga tidak terlihat antrean yang panjang.
Salah satu petugas kepolisian yang berjaga di rest Area tersebut, Rudiyanto menyebut memang kondisi rest area KM 19 ruas tol Japek arah Cikampek sejak kemarin belum terlalu ramai.
Selain itu, sentra makanan yang ada di rest area juga belum terlihat keramaian dari masyarakat yang hendak beristirahat.
BACA JUGA:Macet Panjang saat Mudik Lebaran, Tarif Tol Gratis?
Jika melihat ke parkiran kendaraan di atas golongan I, yakni bus maupun mobil pengangkut logistik, juga tidak padat.
Rudiyanto menyebut kondisi rest area ruas tol Japek KM 19 kemungkinan karena belum memasuki tanggal cuti bersama pada 29 April 2022.
Namum, dia memastikan akan bekerja sama juga dengan anggota Pramuka kalau kepadatan di rest area KM 19 Arah Cikampek sudah terjadi.
(Zuhirna Wulan Dilla)