Tekan Balik Dolar AS, Rupiah Menguat ke Rp15.124/USD

Advenia Elisabeth, Jurnalis
Selasa 27 September 2022 16:04 WIB
Rupiah. (Foto: Freepik)
Share :

JAKARTA - Nilai tukar rupiah ditutup menguat 5 poin di level Rp15.124 atas dolar Amerika Serikat (USD) dalam perdagangan sore ini, Selasa (27/9/2022).

Pengamat Pasar Uang, Ibrahim Assuaibi, mengatakan salah satu faktor internal pemicu mata uang garuda ini menguat karena adanya ekspektasi bahwa dunia akan mencapai jurang resesi secara bersama-sama pada tahun 2023.

Resesi tersebut disebabkan oleh inflasi yang tinggi serta tingginya harga pangan dan energi di beberapa negara baik di benua Eropa maupun Amerika Serikat (AS).

 BACA JUGA:Dolar AS Mengamuk, Rupiah Anjlok ke Level Rp15.120/USD

"Hal tersebut yang menjadikan tingginya inflasi di sejumlah negara sehingga memacu bank sentral di negara-negara maju untuk menaikan suku bunga acuan dan memperketat likuiditas," kata Ibrahim dalam rilis hariannya.

Lanjutnya, kebijakan tersebut akan memberikan dampak pada pertumbuhan ekonomi dunia, sehingga negara berkembang pun akan merasakan efek dari kenaikan suku bunga itu.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya