Bertemu Sri Mulyani, Wapres Bahas Ekonomi Syariah hingga Sertifikasi Halal

Binti Mufarida, Jurnalis
Senin 19 Desember 2022 14:57 WIB
Sri Mulyani. (Foto: MPI)
Share :

Rapat Pleno Ketiga KNEKS ini akan dihadiri oleh 16 Anggota KNEKS yang terdiri dari pimpinan kementerian/lembaga, Bank Indonesia, Otoritas Jasa Keuangan, Majelis Ulama Indonesia, serta Kamar Dagang dan Industri.

Rapat Pleno yang mengusung tema Wujudkan Indonesia Menjadi Produsen Halal Terkemuka di Dunia ini diharapkan mampu mempercepat inisiatif pengembangan ekonomi syariah oleh seluruh pihak terkait untuk mewujudkan visi Indonesia menjadi pusat ekonomi syariah terkemuka dunia.

Sebagaimana diketahui, KNEKS merupakan lembaga non struktural yang dipimpin Presiden dan Wakil Presiden yang secara khusus bertugas mempercepat, memperluas, dan memajukan pengembangan ekonomi dan keuangan syariah dalam rangka mendukung ketahanan ekonomi nasional.

Pembentukan KNEKS merupakan salah satu bentuk komitmen pemerintah dalam mengelola potensi ekonomi syariah agar dapat berkontribusi secara optimal pada perekonomian nasional sesuai kondisi perekonomian dan kearifan lokal masyarakat Indonesia.

(Zuhirna Wulan Dilla)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya