Proyek IKN Dikebut, Kota Cerdas yang Layak Huni dan Dicintai

Kharisma Rizkika Rahmawati, Jurnalis
Senin 24 Juli 2023 05:29 WIB
Proyek Ibu Kota Nusantara Dikebut. (Foto: Okezone.com/MPI)
Share :

JAKARTA — Kementerian Keuangan (Kemenkeu) optimis pembangunan Ibu Kota Negara (IKN) di Kalimantan Utara tetap berjalan sesuai rencana.

“Kita optimistik bahwa pembangunan infrastruktur, pembangunan fisik itu sudah menunjukkan progresnya yang cukup berarti, sehingga kita semua sangat mendukung, sangat optimistik jika pembangunan IKN terutama infrastruktur sudah di track yang benar,” kata Direktur Harmonisasi Peraturan Penganggaran Direktorat Jenderal Anggaran Kemenkeu Didik Kusnaini.

Dirinya berharap dengan adanya kerjasama juga kekuatan antarkementerian dan lembaga, pemerintah dapat menyelesaikan pembangunan IKN tepat waktu.

Selain itu, Didik mengatakan bahwa kunjungan Kemenkeu kali ini ke IKN bertujuan untuk mengetahui bagaimana realisasi dari regulasi, penganggaran, dan fasilitas yang juga disusun oleh Kemenkeu.

“Kita ingin mengetahui di lapangan apakah yang kita lakukan benar-benar telah yang dibutuhkan dan kita ingin merasakan feels-nya di IKN itu seperti apa. Selain itu, untuk memastikan apa yang kita susun, fasilitas, insentif, regulasi, penganggaran itu benar dilaksanakan di sini,” ungkapnya.

Optimisme juga disampaikan oleh Sekretaris Badan Kebijakan Fiskal Kemenkeu Dini Kusumawati.

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya