JAKARTA - Bacapres Ganjar Pranowo dan Bacawapres Mahfud MD telah menetapkan sejumlah misi guna mempercepat perwujudan lingkungan hidup berkelanjutan melalui ekonomi hijau dan biru.
Pasangan Bacapres dan Bacawapres ini telah ditetapkan untuk Pemilu 2024 oleh sejumlah partai yaitu, Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDI Perjuangan) serta Partai Persatuan Indonesia (Perindo).
Mengutip dari dokumen yang berisi visi misi Ganjar dan Mahfud, Sabtu (21/10/2023), terdapat enam misi demi lingkungan hidup berkelanjutan melalui ekonomi hijau dan biru yang akan diterapkan, antara lain:
1. Kurangi Emisi Gas Rumah Kaca
Pemeliharaan hutan, pemangkasan polusi udara dari emisi kendaraan dan industri, pembatasan penggunaan plastik, serta transisi energi menuju net zero emission.
2. Harmoni Hutan untuk Keseimbangan
Moratorium deforestasi dan mempercepat reforestasi, reboisasi, restorasi, dan rehabilitasi. Meningkatkan konservasi kawasan hutan sebagai sumber pangan lokal, obat-obatan herbal, air, oksigen, fungsi klimatologis, dan layanan alam bagi kehidupan masyarakat di sekitar hutan.
3. Pengelolaan Lingkungan Hidup Berkelanjutan
Revitalisasi Daerah Aliran Sungai (DAS), danau, pengembangan kota hijau, industri hijau, dan gerakan kesadaran gaya hidup bebas sampah, serta penerapan regulasi ketat terhadap perusakan lingkungan.
4. Adaptasi dan Mitigasi Krisis Iklim
Penghijauan wilayah pesisir, ruang terbuka hijau memadai, mitigasi bencana, serta transportasi umum yang nyaman, aman, dan ramah lingkungan diikuti penerapan teknologi digital bagi petani dan nelayan.
5. Penerapan ESG
Pengintegrasian penilaian risiko lingkungan, sosial dan tatakelola (Environmental, Social, Governance/ESG) sebagai bagian yang tidak terpisahkan dalam sistem ekonomi dan sistem keuangan.
6. KadarKlim – Kampung Sadar Iklim
Program promotif di tingkat kampung untuk menahan laju perubahan iklim, dengan fasilitas sanitasi dan drainase yang baik, ruang terbuka hijau, kawasan pejalan kaki, fasilitas publik, dan pengelolaan sampah yang terintegrasi.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)