JAKARTA - Ada lima aplikasi penghasil uang yang langsung cair ke rekening cocok untuk menambah THR. Kecanggihan teknologi memudahkan orang dengan cepat mendapatkan uang di luar job desk setiap orang.
Apalagi uang THR yang didapat dari perusahaan belum cukup untuk memenuhi keperluan tersebut. Ditambah lagi, harga bahan-bahan pokok juga selalu naik mendekati lebaran.
Berikut adalah 5 aplikasi penghasil uang yang langsung cair ke rekening cocok untuk menambah THR lebaran:
1. Tiktok Lite
Tiktok lite adalah aplikasi yang memungkinkan penggunanya membuat video dan disebarkan pada khalayak luas. Semakin banyak yang menonton video yang dibuat, maka akan semakin besar peluang mendapat penghasilan dari iklan yang ditampilkan. Selain itu, aplikasi ini memungkinkan penggunanya menjadi lebih populer.
2. Mistplay
Mistplay adalah aplikasi penghasil uang berbasis game. Pengguna hanya perlu memainkan game yang ada didalamnya. Semakin sering bermain dan semakin banyak prestasi di dalam game yang didapat, maka semakin besar pula uang yang akan didapat. Uang ini bisa langsung ditransfer ke dalam rekening pengguna.
3. InboxDollars
Sama seperti Mistplay, InboxDollars juga merupakan aplikasi penghasil uang berbasis game. Pengguna hanya perlu memainkan game dan menyelesaikan tugas yang ada untuk mendapatkan uang. Uang ini akan langsung dikirim ke rekening bank sehingga bisa dijadikan sebagai tambahan THR.
4. Swagbucks
Swagbucks juga merupakan aplikasi yang dapat memberikan uang untuk tambahan THR. Pengguna hanya perlu mengisi survei, menonton video, dan bermain game. Setiap aktivitas yang diselesaikan nantinya akan memberikan poin yang bisa ditukar dengan uang tunai melalui layanan paypal.
5. Neo Bank
Neo Bank merupakan aplikasi perbankan yang memungkinkan penggunanya melakukan berbagai transaksi seperti membayar tagihan, transfer dana, pembelian pulsa seluler, dan sebagainya. Menariknya, setiap transaksi yang dilakukan membuat penggunanya memperoleh sejumlah poin. Poin ini dapat ditukarkan menjadi uang tunai yang akan langsung ditransfer ke rekening.
Itulah 5 aplikasi penghasil uang yang langsung cair ke rekening cocok dipakai untuk menambah THR lebaran.
(Rina Anggraeni)