RI Berpotensi Dapat Pendanaan Transisi Energi dan Rumah Murah dari Inggris

Feby Novalius, Jurnalis
Jum'at 22 November 2024 06:11 WIB
RI Berpotensi Dapat Pendanaan Transisi Energi dan Rumah Murah dari Inggris
Share :

Dalam acara yang merupakan rangkaian dari London Climate Action Week itu, Anindya hadir bersama Ketua Dewan Penasihat Kadin Indonesia, CEO Arsari Group sekaligus sebagai Utusan Khusus Presiden untuk Iklim, Lingkungan dan Energi, Hashim Djojohadikusumo, Ketua Komite Bilateral Inggris-Indonesia Kadin Indonesia Michael Sampoerna, serta perwakilan dari pemerintah yaitu Menteri Investasi dan Hilirisasi/Kepala BKPM Rosan Roeslani, yang juga hadir sebagai Ketua Dewan Kehormatan KadinI ndonesia.

Turut hadir mendampingi adalah pengusaha Indonesia Wisnu Wardhana. Mereka disambut langsung oleh CEO LSEG Julia Hoggett, Wali Kota London Alastair John Naisbitt King DL, dan Duta Besar Inggris untuk Indonesia dan Timor Leste, Dominic Jermey

Bersama Anindya, Hashim dan Rosan turut memberikan pidato sambutan dalam acara tersebut. Dari pejabatI nggris, Julia dan Naisbitt King turut memberikan sambutan.

Beberapa saat sebelumnya, Hashim, Rosan, Anindya, Michael, dan Wisnu mendapatkan kehormatan untuk bersama Naisbitt King, Julia, dan Dominic menekan tombol sebagai tanda dibukanya sesi perdagangan saham Bursa Efek London (LSE).

(Dani Jumadil Akhir)

Halaman:
Lihat Semua
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya