JAKARTA - 5 tanaman hias ini mampu menyerap polusi udara. Sebagaimana diketahui, polusi udara menjadi masalah lingkungan yang dihadapi khususnya di kota-kota besar.
Tak dapat dipungkiri, hal ini membuat kesehatan masyarakat terganggu dan juga merusak ekosistem lingkungan. Namun, dari permasalahan tersebut terdapat solusi alami, yaitu dengan memanfaatkan tanaman hias penyerap polusi.
Dilansir dari akun instagram @kementerianpertanian, Sabtu (28/12/2024), tanaman hias terbukti mampu menyaring dan menyerap polusi udara serta bahan kimia seperti Timbal, Formaldehida, Benzena, Xylen, dan Karbon Monoksida, sehingga dapat meningkatkan kualitas udara yang baik di lingkungan sekitar, baik dalam ruangan maupun luar ruangan.
Selain itu, terdapat juga bagian-bagian dari tanaman hias yang berfungsi menyerap polusi udara, yaitu batang, ranting, akar, daun, dan bunga.
Berikut 5 tanaman hias yang mampu menyerap polusi udara, di antaranya:
1. Lili (Spathihyllum wallisii)
Tidak hanya parasnya yang indah, tanaman lili ini mampu mengurangi racun berbahaya yang terdapat di dalam ruangan yang menyebabkan kanker, mendekomposisi benzena, formaldehida, trikloroetilen, aseton, dan alkohol di udara.
2. Pedang–pedangan (Sanseviera trifasciata)
Tanaman ini mampu mendekomposisi formaldehida, benzena, dan trikloroetilen.
3. Sri Rezeki (Aglaonema modestum)
Seperti namanya, tanaman ini mampu membawa rezeki untuk membasmi racun udara seperti, benzena, dan formaldehida.
4. Palem Bambu/Palem Komodo (Chamaedorea erumpens)
Tanaman ini mampu menyerap gas beracun yang berasal dari asap kendaraan dan pabrik, menyerap trikloroetilen, benzena, formaldehid, xylen, dan amonia dalam jumlah besar.
5. Puring (Codiaeum variegatum)
Tanaman ini mampu menyerap gas beracun, menyerap unsur plambum (Pb, timah hitam, timbal hitam) yang berasal dari buangan.
Dengan semakin banyaknya yang memanfaatkan tanaman hias ini, semakin banyak juga kondisi kesehatan yang terselamatkan dari polusi udara.
(Kurniasih Miftakhul Jannah)