Benarkah BSU 2025 Tahap 5 Akan Ada Lagi? Ini Faktanya

Najwa Aulia Taufik, Jurnalis
Selasa 05 Agustus 2025 14:05 WIB
Benarkah BSU 2025 tahap 5 akan ada lagi? Ini faktanya. (Foto: Okezone.com/Aldhi Chandra)
Share :

JAKARTA – Benarkah BSU 2025 tahap 5 akan ada lagi? Ini faktanya.

Program Bantuan Subsidi Upah (BSU) 2025 kembali menjadi sorotan, terutama karena munculnya pertanyaan soal kemungkinan pencairan tahap kelima.

Setelah BSU tahap 4 disalurkan kepada pekerja yang memenuhi syarat, muncul kabar bahwa pencairan akan berlanjut ke tahap 5. Namun, benarkah demikian?

Berdasarkan informasi resmi dari Kementerian Ketenagakerjaan dan sumber dari media nasional, pencairan BSU tahap 4 dan 5 sebenarnya dilakukan secara bersamaan, bukan dua tahap terpisah. Artinya, bantuan Rp600.000 yang ditransfer hingga 31 Juli 2025 kemarin mencakup keduanya. Pemerintah menargetkan penyaluran ini selesai sebelum akhir Juli.

Penting diketahui, BSU 2025 berbeda dari tahun-tahun sebelumnya karena menyasar pekerja dengan gaji di atas Rp3,5 juta, selama mereka tetap memenuhi syarat lainnya. Nominal bantuannya adalah Rp600.000, disalurkan melalui rekening bank Himbara seperti BRI, Mandiri, BNI, dan BTN.

Bagi pekerja yang belum menerima bantuan tersebut, Kementerian Ketenagakerjaan menyarankan untuk segera mengecek status penerima melalui laman resmi bsu.kemnaker.go.id. Di sana, calon penerima bisa melihat status penyaluran setelah login dengan akun masing-masing.

 

Halaman:
Share :
Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Terpopuler
Telusuri berita Finance lainnya