Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

IHSG & Rupiah Turun, Emas Antam Ngekor

Martin Bagya Kertiyasa , Jurnalis-Selasa, 20 Agustus 2013 |09:33 WIB
IHSG & Rupiah Turun, Emas Antam <i>Ngekor</i>
Ilustrasi. (Foto: Heru/Okezone)
A
A
A

JAKARTA - Anjloknya Rupiah dan pasar saham turun membuat harga emas yang dijual oleh PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) terkoreksi. Senada dengan harga jual, harga beli kembali (buy back) juga turun ke Rp454.000 dari Rp455.000 per gram.

Setelah naik tajam mencapai Rp9.000, harga emas Antam ukuran 1 gram hari ini turun Rp1.000. Melansir situs logammulia, Selasa (20/8/2013), emas antam segram turun ke Rp520.000 dari penutupan terakhir Rp521.000.

Dalam situs logammulia menyebutkan, Antam membatasi transaksi pembelian emas batangan. "Pembelian bisa datang langsung ke PT Antam Tbk Jakarta, setiap harinya kami batasi hingga maksimal 150 nomor antrean saja," demikian penjelasan dari Antam.

Pada harga emas 2 gram dibanderol Rp1.000.000 per bar dengan harga jual Rp500 ribu per gram, sementara emas 2,5 gram dibanderol Rp1.240.000 per bar dengan harga per gram sebesar Rp496 ribu per gram, lalu emas 3 gram dijual Rp1.482.000 per bar dengan harga jual Rp494 ribu per gram, dan emas 4 gram senilai Rp1.964.000 per bar, dengan harga jual Rp491 ribu per gram.

Adapun harga emas 5 gram ditetapkan Rp2.455.000 dengan harga per gramnya Rp491 ribu. Harga emas 10 gram dipatok Rp4.860.000, dengan harga per gram Rp486 ribu. Sementara, harga emas 25 gram dijual Rp12.075.000 dengan harga per gram Rp483 ribu. Harga emas 50 gram sebesar Rp24.100.000 dengan harga per gram Rp482 ribu.

Sedangkan harga emas 100 gram, sebesar Rp48.150.000 dengan harga per gram Rp481.500 dan harga 250 gram mencapai Rp120.250.000, dengan harga per gramnya dihargai Rp481.000. Harga emas 500 gram Rp240.300.000, dengan harga per gramnya Rp480.600 per gram.

(Martin Bagya Kertiyasa)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Topik Artikel :
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement