JAKARTA - Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyebutkan, banyak daerah yang belum memiliki Tim Pengendalian Inflasi Daerah (TPID). Hal tersebut juga sekaligus menjadi tantangan pemerintah dalam menjaga perekonomian nasional dan inflasi.
Menurutnya, menjaga pertumbuhan ekonomi dan angka inflasi merupakan tugas lapangan dari Wali Kota, Bupati dan juga Gubernur.
"Tapi ada beberapa kabupaten kota yang belum memiliki (TPID). Segera bentuk. Ini penting sekali. Di situ ada Kepolisian, Kejaksaan, dan ada dari pemda," kata Jokowi saat meresmikan Rakornas VII TPID di Gran Sahid, Jakarta, Kamis (4/8/2016).
(Baca Juga: Gubernur BI Sebut Tren Laju Inflasi Terus Menurun)
Menurut Jokowi, dengan adanya TPID langkah selanjutnya yang harus dilakukan adalah membentuk anggaran pengendalian harga. Sehingga begitu harga bergejolak bisa melakukan intervensi.