TANGERANG - Rumah minimalis biasanya memiliki ruangan yang terbilang terbatas. Untuk itu, acap kali sekat ruangan ditemukan dalam interior rumah minimalis, seperti sekat ruang tamu dan keluarga.
Namun masih banyak rumah yang sekat ruangannya menggunakan bata ketimbang papan gypsum. Padahal, papan gypsum tergolong sangat mudah dalam mengaplikasikannya serta cukup awet.
Namun, berapa lama ketahanan sekat ruangan yang menggunakan papan gypsum?
Technical Relation & Product Supervisor PT Petrojaya Boral Plasterboard Rahmawan K Gunawan mengatakan sekat ruangan yang menggunakan papan gypsum bisa memiliki umur setara bangunan itu sendiri.
"Papan gypsum bisa bertahan seumur bangunan," ujarnya kepada Okezone saat ditemui di Rumah Jayaboard, Tangerang.
Namun, penentu berumur panjangnya atau pendeknya suatu sekat ruangan yang menggunakan papan gypsum juga ditentukan oleh faktor eksternal. Misalnya saja kebocoran yang disebabkan oleh air, binatang pengerat seperti tikus, dan lainnya.
"Awet atau tidaknya papan gypsum tergantung semua faktor itu," jelasnya.
(Raisa Adila)