Advertisement
Advertisement
Advertisement
Advertisement

Usia 25 Tahun Terasa Istimewa Jika 13 Hal Ini Sudah Dimiliki

Agregasi Cermati.com , Jurnalis-Jum'at, 23 Februari 2018 |06:01 WIB
Usia 25 Tahun Terasa Istimewa Jika 13 Hal Ini Sudah Dimiliki
A
A
A

JAKARTA - Usia 25 tahun adalah usia yang matang untuk menjadi dewasa dan siap untuk menyongsong hidup. Dewasa adalah ketika kamu merasakan suka dan duka, lebih mandiri, serta mendapat banyak pengalaman baru. Akan ada banyak hal yang dihadapi saat dewasa nanti.

Pastikan kamu akan siap untuk tidak bergantung kepada orang lain. Sudah waktunya untuk berdiri dengan kaki sendiri dan berjalan menuju kehidupan yang sesungguhnya. Untuk dapat menapaki kaki menuju kehidupan dewasa, ada beberapa hal yang perlu kamu siapkan agar tidak menyesal nantinya.

1. Punya Skill yang Mumpuni

Saat usia 25 tahun, kamu harus memiliki skill yang mumpuni. Skill yang akan menjadi modal hidup kamu. Skill juga akan membuat dirimu berguna untuk orang lain. Kamu akan mengalami kesulitan jika tidak memiliki skill apa pun.

2. Menghasilkan Pendapatan Sendiri

Bisa dibilang jika kehidupan ini tidak akan berjalan jika kamu tidak memiliki uang. Setiap kebutuhan yang kamu perlukan dibeli dengan menggunakan uang. Di sini kamu harus memiliki pendapatan sendiri agar dapat menunjang kehidupan kamu lebih mandiri. Jangan sampai ketika sudah kelewat dewasa kamu masih mengandalkan orang lain.

3. Mengembangkan Hobi

Jangan salah sangka, ternyata hobi juga memiliki keuntungan loh. Kamu dapat mengenal karakter diri sendiri lewat hobi yang dimiliki. Kamu juga dapat mengasah kemampuan dari hobi tersebut.

4. Karier Pilihan

Berkarier adalah salah cara untuk bertahan hidup. Siapa pun kamu pastinya ingin untuk mendapatkan karier yang kamu sukai dan minati. Pentingnya mencari karier yang disukai agar kamu pun tidak mudah bosan dalam menjalaninya.

5. Minat

Minat berguna untuk kamu agar lebih semangat lagi dalam mengejar sesuatu yang kamu inginkan. Kamu dapat lebih bersemangat lagi dalam melakukan aktivitas jika didorong minat yang kamu senangi.

6. Planning Saat Pensiun Nanti

Tujuan saat pensiun nanti juga perlu kamu rencanakan. Ini berguna agar kamu terus bersemangat dalam menjalani aktivitas dan memiliki tujuan yang jelas.

7. Sabar dan Sabar

Semakin tua umur kita, tentunya kita harus bisa mengontrol emosi. Sebab di depan nanti akan banyak ujian yang datang. Karena itu, kita perlu menghadapinya dengan lebih sabar. Kamu perlu meningkatkan lagi rasa sabar lebih tinggi lagi agar dapat melalui segala ujian yang ada.

8. Mencoba Hal Baru

Semakin dewasa kamu juga harus menumbuhkan rasa berani dalam diri, berani mencoba. Pendapat dari kebanyakan orang adalah, seseorang akan berkembang karena mau mencoba hal-hal baru. Itulah yang kamu harus tanamkan dalam diri.

9. Tangguh secara Mental

Di dunia ini kamu tidak tinggal sendiri. Ingat, manusia pun tidak memiliki perasaan yang sama. Tidak setiap saat mendukung kamu dan menyoraki kesuksesan kamu. Oleh sebab itu, siapkanlah mental yang kuat untuk menghadapi masa keterpurukanmu.

10. Pengalaman

Pengalaman adalah guru terbaik, pengalaman juga akan mengajarkanmu arti hidup. Kesalahan akan mengajarkanmu apa yang tidak boleh dilakukan. Sementara kesuksesan akan mengajarkanmu langkah yang tepat. Jika saat dewasa nanti kamu tidak memiliki pengalaman, bagaimana kamu dapat mengerti arti hidup?

12. Teman yang Dipercaya

Selain keluarga, kamu juga harus memiliki teman yang dapat dipercaya. Teman berperan penting dalam hidup sebagai tempat bertukar pikiran dan terkadang dapat memberikan masukan. Kamu juga dapat saling membantu dan mengerti satu sama lain. Sebaliknya, jika teman butuh bantuan, kamu harus siap untuk membantunya. Itulah peran penting dari teman.

13. Yakin pada Diri Sendiri

Saat dewasa nanti juga kamu harus menemukan keyakinan pada diri sendiri. Kamu bisa belajar meningkatkan rasa percaya diri dan menghilangkan jauh-jauh sifat pemalu yang kamu miliki. Meningkatkan rasa percaya diri sangatlah penting agar kamu dapat membanggakan orang lain dan dapat lebih disegani.

Sudah menjadi kewajiban kita untuk bertumbuh dan berkembang menjadi seorang yang dewasa. Hal di atas pun perlu kita lakukan karena idealnya memang di usia 25 tahun kamu harus memiliki beberapa hal yang telah dijabarkan di atas.

(Risna Nur Rahayu)

Follow WhatsApp Channel Okezone untuk update berita terbaru setiap hari
Berita Terkait
Telusuri berita finance lainnya
Advertisement
Advertisement
Advertisement