JAKARTA – Indonesia memiliki peluang yang sangat besar untuk menjadi kiblat mode muslim dunia. Terkait hal ini, Kementerian Perindustrian (Kemenperin) yakin Indonesia akan menjadi kiblat mode muslim dunia di tahun 2020.
Direktur Jenderal Industri Kecil dan Menengah (IKM) Kemenperin Gati Wibawaningsih mengatakan, Indonesia didukung kekuatan pasar sebagai salah satu negara yang memiliki jumlah penduduk muslim terbanyak di dunia.
Selain itu, industri busana muslim Indonesia juga dinilai mampu bersaing secara global. ”Peluang pasar domestik mencapai USD20 miliar, menguasai 1,9% pasar fashion dunia dengan nilai ekspor USD13,29 miliar, termasuk 5 besar negara OKI eksportir busana muslim. Hal ini menunjukkan bahwa peluang pasar fashion muslim global maupun domestik sangat besar,” ujarnya di Jakarta.
Baca Juga: Dulu Rugi, Kini Laba Sunson Textile Naik Jadi Rp15,05 Miliar
Gati menuturkan, potensi pasar busana muslim yang besar ini harus diisi oleh industri mode muslim Tanah Air sehingga dapat meningkatkan kontribusi sektor busana muslim bagi PDB nasional.