JAKARTA - Menteri Koordinator bidang Perekonomian Darmin Nasution memperkirakan pihak swasta akan tertarik ikut membangun ibu kota baru NKRI setelah tahu lokasi dan lahan kawasan dimaksud.
"Itu prosesnya belum sampai situ lah," kata Darmin usai bertemu Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan Jakarta, Senin (19/8/2019).
 Baca Juga: Ibu Kota Pindah ke Kalimantan, Nama Jonggol Muncul Lagi
Dia mengatakan hal itu menanggapi pertanyaan apakah sudah ada pihak swasta yang berminat untuk terlibat dalam pemindahan ibu kota NKRI.
"Ya prosesnya masih mengidentifikasi persis lahannya, swasta akan ikut kalau dia lihat, mana lahannya. Ini dia, baru dia ikut," jelas mantan Gubernur Bank Indonesia itu.
 Baca Juga: Fakta Menarik Jokowi Izin Ibu Kota Pindah ke Kalimantan, Nomor 3 Jadi Batu Sandungan
Dia menyebutkan rencana pemindahan ibu kota tidak dibahas dalam pertemuan dengan Presiden Jokowi pada Senin ini.
"Ndak, kita hanya membahas TORA (tanah objek reforma agraria)," jelasnya.
Â